Media Cibeureum Pantes—Jumat (6/9/19) Persikab Kabupaten Bandung U-17 melakukan uji coba melawan Persipo Purwakarta U-17 di Stadion Purnawarman Purwakarta. Di babak pertama, Persipo U-17 yang bertindak sebagai tuan rumah berhasil menguasai jalannya pertandingan dan banyak peluang yang diciptakan oleh Persipo U-17 terhadap tim lawan. Namun solidnya lini belakang Persikab U-17 membuat Persipo sangat sulit menembus gawang Persikab U-17 dan tidak ada gol di babak pertama.
Di babak kedua, Persikab U-17 mengganti beberapa pemainnya supaya bisa mengimbangi tim tuan rumah. Para pemain yang baru masuk di babak kedua mampu merubah gaya permainan Persikab U-17 dan berhasil menciptakan beberapa peluang. Persipo sangat kewalahan meladeni Persikab U-17 di babak kedua karena solidnya semua pemain Persikab U-17. Dipertengahan babak kedua, Restu mempunyai peluang emas dari tendangan voli di luar kotak penalty, namun gagal menjadi gol karena kesigapan penjaga gawang dari Persipo U-17.
Persipo U-17 yang merupakan tim favorit sudah prustasi karena sangat sulit menembus pertahanan Persikab U-17 yang dikawal 4 bek tangguh (Restu, Fadil, Firman dan Farhan). Namun malapetaka datang dipenghujung babak kedua karena pemain tengah Persikab U-17, Septiar ingin menghalau bola keluar lapangan malah masuk ke gawang sendiri yang akhirnya merubah kedudukan 1-0 untuk keunggulan tuan rumah. Hingga peluit babak kedua dibunyikan oleh wasit tidak ada lagi gol dari kedua kesebelasan dan Persikab U-17 harus mengakui keunggulan Persipo U-17 meskipun di babak kedua Persikab U-17 mampu menguasai pertandingan.
“Persipo U-17 merupakan tim unggulan dan Persikab U-17 mampu mengimbangi tim tuan rumah bahkan Persikab U-17 mampu menguasai pertandingan di babak kedua. Permainan Persikab U-17 terus mengalami peningkatan dan diharapkan bisa berprestasi di pertandingan resmi “. Ujar Yudi (Pelatih Persikab U-17)
Line Up Persikab U-17 (Babak Kedua)
Kiper : Reyhan
Bek : Restu, Fadil, Farhan, Firman
Tengah : Rifkan, Sandi, Septiar, Rendi
Depan : Arya, Adija